Pemeliharaan dan Perawatan Tanaman Bawang Merah Varietas Batu Ijo
Setelah dilakukannya kegiatan penanaman bawang merah varietas batu ijodi IP2SIP gurgur, selanjutnya dilakukan pemeliharaan dan perawatan terhadap tanaman tersebut, agar produktivitasnya meningkat. Kegiatan yang dilakukan antara lain penyiraman, pemupukan tanaman, dan sanitasi lahan.
Pertumbuhan tanaman bawang merah diamati secara berkala setiap sekali dalam dua minggu. Tanaman yang mati setelah satu atau dua minggu penanaman, maka akan dilakukan penyulaman/penyisipan dengan cara mencabut bibit tersebut dan menggantikannya dengan bibit baru. Kebutuhan air juga harus mencukupi. Saat ini di Gurgur sedang menjelang musim kemarau, dimana jumlah curah hujan menurun. Pada kesempatan ini, dilakukan sistem pengairan secara manual yang dibantu oleh pompa air untuk menyirami tanaman bawang tersebut. Kegiatan ini dilakukan setiap hari selama hujan tidak turun. Pada usia 3-4 minggu dilakukan pemupukan susulan I dan usia 1,5-2 bulan dilakukan pemupukan susulan II.