BSIP Sumatera Utara Hadiri Seminar Nasional Fakultas Pertanian UISU dalam Rangka Milad ke-60
BSIP Sumatera Utara turut berpartisipasi dalam Seminar Nasional yang digelar oleh Fakultas Pertanian Universitas Islam Sumatera Utara (UISU) dalam rangka memperingati Milad ke-60 fakultas tersebut. Seminar yang mengusung tema "Peluang dan Harapan Generasi Z dalam Menghadapi Masa Depan Kelapa Sawit Berkelanjutan" berlangsung di Auditorium UISU, Jalan Sisimangaraja, Medan.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah narasumber berkompeten, yaitu:
1. Dr. Ir. H. Ali Jamil, M.P., Ph.D., Pelaksana Tugas Sekretaris Jenderal Kementerian Pertanian RI sekaligus Staf Ahli Bidang Infrastruktur Pertanian.
2. Ir. H. Irwan Perangin-angin, Direktur Hubungan Kelembagaan PTPN IV Palm. Co.
3. Ir. H. Syahril Pane, Sekretaris Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) Sumut.
4. Dr. Nurmawan, Kepala Peneliti Kelapa Sawit dari Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS).
Seminar ini dipandu oleh Dr. Syamsafitri, S.P., M.P., selaku moderator. Peserta seminar terdiri atas alumni, dosen, mahasiswa, dan berbagai stakeholder di bidang pertanian, khususnya kelapa sawit.
Dalam diskusi yang berlangsung, tema keberlanjutan menjadi fokus utama, terutama dalam menghadapi tantangan dan peluang yang dihadapi Generasi Z di sektor kelapa sawit. Para narasumber menyoroti pentingnya inovasi teknologi, penguatan standar keberlanjutan, serta sinergi antara akademisi, pelaku industri, dan pemerintah dalam mendukung pertanian kelapa sawit yang ramah lingkungan dan berdaya saing.
Dr. Ali Jamil sebagai salah satu narasumber yang mewakili Kementerian Pertanian sekaligus alumni, menjelaskan bahwa dalam mengelola kelapa sawit berkelanjutan di Indonesia, perlu memperhatikan konsep triple buttom line, yaitu people, planet, profit secara berkesinambungan.
“Apalagi dengan adanya bonus demografi saat ini, gen Z harus mengambil peluang dalam kelapa sawit berkelanjutan ke depan”, ujarnya.