Penggunaan Fasilitas Perpustakaan BSIP Sumatera Utara
Perpustakaan Khusus BPSIP Sumut mempunyai berbagai sarana dan prasarana termasuk bahan koleksi pustaka terdiri dari Buku, Majalah, Liptan, Buletin, Prosiding serta Meja Sirkulasi, yang didukung dengan Meja Baca dan kursi yang nyaman, komputer, WIFI (Internet) serta printer yang bisa digunakan oleh setiap pengunjung.
Pengunjung terbuka untuk umum seperti Mahasiswa, pelajar, Dosen, Guru, Pengusaha, dan Petani. Tujuan utama perpustakaan adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat umum untuk menambah ilmu pengetahuan dengan membaca dan meminjam buku, ataupun untuk melakukan penelitian, rekreasi, tour dan refreshing termasuk penggunaan literatur yang tersedia. Aktifitas di perpustakaan BSIP Sumut akan dipandu oleh pustakawan,Ibu Hitmarita Purba.
Yuk Sobatani berkunjung ke perpustakaan BSIP Sumatera Utara, kami tunggu kedatangannya.